Kepedulian keluarga besar Sinar Mas terhadap masyarakat di Sulawesi Tengah dan Nusa Tenggara Barat yang menjadi korban bencana alam memunculkan kembali gerakan Eka Tjipta Foundation (ETF) Peduli. Kali ini, bertajuk ETF Peduli Sulawesi Tengah dan Nusa Tenggara Barat, digelar penggalangan dana melibatkan seluruh pilar bisnis Sinar Mas di Indonesia. Kick off yang dimotori oleh PT Asuransi Sinar Mas, berlangsung di Plaza Simas, Jakarta, hari Rabu  tgl 07 Nov 2018.

Pada saat itu, setelah dibuka oleh Managing Director Sinar Mas yang juga Wakil Ketua Umum ETF,   G. Sulistiyanto, serentak dilakukan peng-galangan dana oleh karyawan yang tersebar di semua cabang PT Asuransi Sinar Mas, PT Asuransi SimasNet, PT Reasuransi Nusantara Makmur, PT Asuransi Summit Oto, PT Asuransi Simas Jiwa, PT Bank Sinarmas, PT Sinar Mas Sekuritas & Sinar Mas Assets Management, PT Kali Besar Raya Utama, PT Sinar Mas Land dan PT Wapindo Jasa Artha.

Mereka melakukannya secara tunai melalui kotak dana yang diedarkan ke semua karyawan, transfer perbankan ke rekening ETF Peduli, maupun melalui aplikasi Peduli Sehat. Sisi akuntabilitas, dijaga melalui pemantauan besaran serta asal donasi oleh para relawan di monitoring center yang berada di Plaza Simas.

“Melalui kegiatan ini Tuhan memberikan kita kesempatan berbuat baik, manfaatkan kesempatan ini dan lakukan dengan hati yang ikhlas,” ajakan Bapak G. Sulistiyanto bagi semua karyawan untuk berpartisipasi.

Sehari setelah kick off berlangsung, berhasil

terkumpul donasi sebesar lebih dari Rp. 300.000.000,- dari seluruh karyawan.

 

Informasi lebih jauh, dapat mengakses:

ekatjipta.org/peduli